Kami menunggu
berjam-jam di lobi itu. Tak kunjung ku temui wajah teduh itu. Wajah yang selalu
dinanti – nanti kehadirannya. Beruntung, kami terhubung dengan salah satu
panitia. Baik hatinya, luhur budinya. Beliau meminta kami menunggu di bawah
saja.
Satu jam berlalu. Tanda
– tanda itu mulai tampak saat breakfast. Kami
hanya menatap jauh. Melihat gerak gerik laku lampahnya. Berharap dapat
melantunkan tujuan kami. Sekalipun hanya seperempat atau seperlima waktu yang
ada. Tak apa.
Menunggu lagi. Kami
disapa dengan hangat oleh para rombongan. Ada ibu – ibu sepuh dan mbak – mbak
yang begitu ramah. Sebagian lainnya bapak – bapak yang berbaik hati mengarahkan untuk ini dan
itu. Mereka saling mengenalkan satu sama lain. Mengajak lainnya mengenal kami.
(Ini hal yang jarang ku temui)
Mereka berlomba
bertanya kepada kami. Silih berganti. Saling berlomba mengarahkan dan memberi
saran. Kami lagi – lagi merasa diuwongke.
Hal yang dapat kami
lakukan hanya terus memperhatikan. Berharap ada kode – kode menuju tujuan yang ditunggu. Saat kami saling
melongok, tangan mbak yang baik hati itu melambai. Meminta kami untuk segera
bergabung disana.
Kami duduk di bawah.
Bergantian mendapat blessing.Wajah
teduhnya dapat kami saksikan langsung. Kami kira tujuan awal kami sudah
selesai. Tapi belum katanya. Nanti setelah chek
out. Kami akan menghadap lagi. Menunggu lagi. Lama lagi. Tak apa lah. Mumpung padang rembulane. Mumpung jembar
Seperti momen menunggu
yang pertama. Kami lagi – lagi diarahkan oleh banyak orang. Saling berlomba
memberi kontribusi. Saling berlomba melihat kepekaan. Kami hanya berdecak
kagum, salut. Seperti saudara jauh yang baru bertemu lagi.
Saat itu pun tiba. Kami
lungguh. Tak hanya kami bertiga.
Banyak yang melihat prosesi itu kemudian langsung bergabung. Seperti yang sudah
diarahkan, aku menyentuh pundak kanan guru sekaligus mbakku. Sedangkan beliau
menyentuh pundak suaminya yang bersentuhan dengan wajah teduh itu.
Alhamdulillah. Prosesi
selesai.
Semoga Allah membalas
orang – orang yang berlomba membantu kami.
Aamiin.
23 Oktober 2017
Hotel Grand Inna
Garuda, Malioboro – Yogyakarta.